Mahasiswa Unissula, Novita, Tembus Kancah Internasional sebagai Interpreter di Irlandia



SEMARANG, DetikInfo.com Mahasiswi Prodi Sastra Inggris Unissula , Selvi Novita , menjadi wakil Jawa Tengah yang terpilih menjadi juru bahasa resmi Pemerintah Irlandia dalam acara World Education Festival (WEF) 2025. Acara ini diadakan oleh NIEC  Indonesia pada Sabtu, (28/6/2025 ) bertempat di Hotel Swiss-Belresidences Kalibata, Jakarta .

Acara internasional ini menghadirkan lebih dari 20 perwakilan kampus luar negeri dari berbagai negara seperti Irlandia, Inggris, Australia, dan Eropa, serta diikuti oleh lebih dari 150 peserta dari berbagai daerah di Indonesia. Tujuan utama festival ini adalah memberikan ruang konsultasi pendidikan luar negeri , khususnya terkait informasi jurusan kuliah, syarat pendaftaran, hingga peluang beasiswa bagi program S1 dan S2.

Dalam forum ini, Selvi dipercaya untuk mendampingi Miss Jayanti , perwakilan resmi dari Pemerintah Irlandia , sebagai juru bahasa selama kegiatan berlangsung. Ia membantu menerjemahkan diskusi-diskusi penting antara peserta dengan pihak Irlandia, menunjukkan kemampuan bahasa dan profesionalisme yang patut dibanggakan.

“Saya sangat terkesan dengan kemampuan Selvi. Ia tidak hanya fasih dalam menerjemahkan, tetapi juga memiliki sikap profesional yang sangat membantu kami berinteraksi dengan peserta Indonesia. Interpreter seperti dia menjadi jembatan penting dalam membangun pemahaman lintas budaya dan pendidikan,” ungkap Miss Jayanti .

Selvi sendiri mengaku bangga dapat dipercaya sebagai bagian dari tim internasional dalam acara sebesar ini. “Merupakan pengalaman berharga bisa menjadi bagian dari event edukasi global ini. Saya berharap semakin banyak anak muda Indonesia yang percaya diri untuk melangkah ke dunia internasional,” ujarnya.

Sementara itu, Branch Manager Program NIEC,Viki juga menyampaikan bahwa kehadiran interpreter lokal sangat membantu penyelenggaraan acara. “Antusiasme peserta tahun ini sangat tinggi. Dengan adanya interpreter muda, peserta merasa lebih nyaman dan terbantu dalam menggali informasi yang mereka butuhkan,” jelasnya.

World Education Festival 2025 menjadi momentum penting dalam memperkuat jejaring pendidikan internasional. Keterlibatan pelajar Indonesia menjadi bukti bahwa generasi muda Tanah Air memiliki kompetensi global dan siap menjadi agen perubahan dalam bidang pendidikan.


Editor  : Nessa Jauhara Cahyani 

Postingan populer dari blog ini

Angkringan Lawang Sewu Diserbu Pengunjung Setiap Malam, Warga Semarang Dilanda FOMO

Performance Team dengan pendekatan personal leadership

Kini Belajar tidak harus di dalam ruangan : KKL Mahasiswa Fakultas Ilmu Komunikasi di Industri Media.